SEJARAH PERUSAHAAN

SEJARAH PERUSAHAAN

PT.BPR MAROBA ITE , didirikan pada tanggal 29 Maret 1990 berdasarkan Akta No.78 Notaris ICHSAN TEDJA BUANA,S.H.

Nama Pendiri terdiri dari :

  1. H. Mursalin
  2. Marfian Cahya
  3. HM.Agus Prihantono,SIS

BPR MAROBA ITE mulai beroperasional sejak 20 Januari 1992, Ijin dari Menteri Keuangan No.KEP-011/KM.13/1992, Ijin dari Bank Indonesia No.2/16/DPBPR/IDBPR/BN. Pada awalnya PT. BPR MAROBA ITE berkantor pusat di Jl. Santoso No. 140 Kepahiang. Sesuai dengan perkembangannya, pada tahun 1998 PT. BPR Maroba Ite membuka Kantor Cabang di Curup dan pada tahun 2000 PT. BPR MAROBA ITE  Curup berubah status menjadi Kantor Pusat di Jl. Mayor Salim Batu Bara No. 985 Curup – Bengkulu dan Kantor Kepahiang menjadi Kantor Cabang. Seiring berjalannya waktu pada tahun 2013 PT. BPR Maroba Ite membuka Kantor Cabang di Bengkulu di JL. Jend. Sudirman No. 26 D Kota Bengkulu, izin Operasional dari Bank Indonesia No. 15/6/DOIP/PBPR/Bn tanggal 24 September 2013 yang sekarang sudah pindah Alamat ke Jl.Belimbing Raya No.156 Kota Bengkulu.